JAKARTA, CAKRAWALA.CO,- Sekretariat Bersama PKB-Gerindra telah diresmikan oleh Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar dan Ketum Partai Gerakan Indonesia Raya Prabowo, di Jalan Ki Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (23/1).
Prabowo Subianto menyebut bahwa Sekber PKB-Gerindra merupakan bukti kekompakan kedua partai itu dalam membangun koalisi menjelang Pemilu 2024.
Ini sebagai wujud pelaksanaan implementasi dari kerja sama politik yang sudah kami putuskan dan sepakati bersama beberpa bulan lalu di Sentul, Jawa Barat, persisnya 13 Agustus 2022,” kata Prabowo Subianto didampingi Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, saat konferensi pers.
Prabowo menyatakan, keberadaan Sekber adalah bukti koalisi solid dan siap menang. “Hari ini adalah suatu bukti bahwa kerja sama kita solid, tekad kita solid, semangat kita tinggi, optimisme kita besar, keyakinan besar kita akan maju ke rakyat,” kata dia
Ini awalan yang jelas terhadap partai kebangsaan yang agamis, partai agamis yang kebangsaan. Kami yakin tidak hanya sebatas dua partai mungkin juga,” sambung Prabowo.
Sementara itu, Muhaimin alias Cak Imin menyatakan pemilihan tanggal 23 Januari 2023 sengaja dilakukan bersamaan sebab bulan Rajab. Sebab, kata dia, Rajab adalah bulan baik. Red/hajinews.id