Solo Cakrawala.Co,-Kawasan hiburan dan edukasi satwa Solo Safari resmi dibuka untuk umum, Jumat (27/1/2023). Kawasan seluas 13,9 hektar tersebut, Nantinya akan menghadirkan sebanyak 347 satwa dari total 87 spesies satwa endemik Indonesia yang terancam punah dan dilindungi.
Solo Safari merupakan proyek peremajaan Jurug Solo Zoo yang sudah beroperasi selama lebih dari empat dekade.
Solo Safari hadir dengan konsep baru dan modern berdasarkan standar Taman Safari Indonesia.
Proyek ini adalah bentuk kerja sama operasi antara Perusahaan Umum Daerah Taman Satwa Taru Jurug (Perumda TSTJ) dengan Taman Safari Indonesia Group melalui PT KelolaTaman Wisata.
Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka, secara resmi membuka Solo Safari, dengan pemukulan gong dan dilanjutkan atraksi dengan Elang Bondol, koleksi Solo Safari.
WaliKota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan, Solo Safari akan menjadi kebanggaan warga Solo, sekaligus mengukuhkan sebagai destinasi pariwisata nasional. Sebelumnya Solo dikenal hanya wisata kuliner dan budaya.
Gibran juga berharap Solo Safari dapat berdiri sebagai sarana penelitian bagi berbagai disiplin ilmu, seperti kedokteran hewan, biologi, peternakan, dan lainnya.
“Kami berharap seluruh warga Solo, serta wisatawan lokal dan mancanegara dapat merasakan keberadaan satwa di Solo Safari seperti di habitat aslinya,” ujar Gibran.
Taman Safari Indonesia Group sebagai pengelola Solo Safari, mendukung penuh upaya Pemkot Solo untuk merevitalisasi destinasi wisata legendaris di Solo ini.
Ketua Yayasan Konservasi Margasatwa Indonesia (YKMI) Agus Santoso pada acara soft opening Solo Safari, mengungkapkan,
“Kami percaya Taman Safari Indonesia senantiasa menjamin kelestarian dan keberadaan satwa endemik Tanah Air, sekaligus menghadirkan customer experienceyang berkesan untuk seluruh wisatawan domestik maupun mancanegara,” ujarnya.
Solo Safari terletak di tepian Sungai Bengawan Solo, yakni sekitar 10 kilometer dari jantung Kota Solo. Petualangan menjelajahi Solo Safari dimulai dari area dropoff dan lobi utama yang luas.

Artikel Terkait
Presiden Jokowi Tinjau Progres Revitalisasi Solo Safari, Bersama Anak Istri Serta Cucu