• Rabu, 27 September 2023

DPD PKS Kulon Progo Rilis Jargon Perjuangan Jelang Pemilu 2024, PKS Menang Anies Presiden !

- Sabtu, 13 Mei 2023 | 13:13 WIB
“PKS Menang, Anis Presiden,” begitu jargon yang mulai diperkanalkan DPD PKS Kulon Progo kepada publik, usai mendaftarkan 40 bacalegnya ke KPUD Kulon Progo, Jumat ( 12/5/2023). (foto/sugondo)
“PKS Menang, Anis Presiden,” begitu jargon yang mulai diperkanalkan DPD PKS Kulon Progo kepada publik, usai mendaftarkan 40 bacalegnya ke KPUD Kulon Progo, Jumat ( 12/5/2023). (foto/sugondo)

Kulon Progo, Cakrawala.co- DPD Partai Keadlilan Sejahtera (PKS) Kulon Progo, merilis jargon pemenangan menghadapi pertempuran politik Pemilu 2024.

PKS Menang, Anis Presiden,” begitu jargon yang mulai diperkanalkan DPD PKS Kulon Progo kepada publik, usai mendaftarkan 40 bacalegnya ke KPUD Kulon Progo, Jumat ( 12/5/2023).

Kepada pers, Ketua DPD PKS Kulon Progo, Harmanto, mengatakan, jargon ini sengaja dirilis sesudah pihaknya resmi mendaftarkan seluruh bacalegnya ke KPUD Kulon Progo, agar afadol.

“Karena selain menjadi motto perjuangan, jargon ini juga sekaligus do’a, agar lebih barokah,” ujarnya.

Ia menyebutkan, target DPD PKS Kulon Progo tidak muluk-muluk, hanya ingin meraih 7 kursi di dewan, atau meningkat 30 persen pada Pemilu 2024 mendatang.

Selain itu, dengan jargon ini DPD PKS berihtiar untuk menggelorakan semangat perjuangan seluruh komponen masyarakat terutama simpatisan dan pendukung PKS untuk mensukseskan Anis Baswedan for Presiden.

“Dengan jargon dan do’a ini, optimis bisa memperoleh sedikitnya 7 kursi di dewan pada Pemilu 2024 mendatang, syukur bisa 8 kursi,” tambahnya.

Sementara, sebelumnya Ketua MPD PKS Kulon Progo, Hamam Cahyadi mengatakan, analisa terbaru, perolehan suara PKS mengalami kenaikan hampir 30 persen, di wilayah ini.

Hamam Cahyadi, mengatakan hal itu ketika ditemui di Kantor KPUD Kulon Progo usai mendaftarakan 40 orang bacalegnya.

Ia membeberkan, ada sejumlah faktor yang berkontribusi terhadap peningkatan jumlah perolehan suara sekaligus bertambahnya jumlah kursi PKS di dewan Kulon Progo.

Diantaranya, karena kehadiran sejumlah bacaleg muda millenial di PKS Kulon Progo pada Pemilu 2024, kali ini. Mereka ini kebanyakan berasal dari Jaringan Nasional  (Jarnas) Anies Baswedan for Presiden.

“Seperti terjadi efek ekor, atau efek ikutan yang tidak disengaja. Banyaknya kader PKS yang berkiprah di Jarnas Anies Baswedan memberi dampak positif terhadap perolehan suara PKS di Kulon Progo,” ujarnya.

Karena sejak anak-anak muda millenialnya PKS tersebut bergabung di Jarnas Anies Baswedan, terbentuk jaringan baru, kluster pendukung Anies Baswedan for Presiden yang insya allah ikut mendongkrak perolehan suara PKS, lanjut Hamam Cahyadi.

Apalagi menurutnya,  anak-anak muda millenial tersebut sebelumnya juga telah memiliki pengalaman pendampingan keumatan yang cukup. Mereka bukan anak-anak muda millenial kaleng-kaleng.

Halaman:

Editor: Suyono Sugondo

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Puan Sampaikan Selamat Buat Kaesang Jadi Ketum PSI

Rabu, 27 September 2023 | 09:10 WIB

STIK Gelar Lomba Karya Tulis Ilmiah Berhadiah 75 juta

Sabtu, 16 September 2023 | 14:05 WIB

Detil Buku

Kamis, 14 September 2023 | 11:46 WIB

Buku Pedoman Pembuatan Akta-Akta

Kamis, 14 September 2023 | 07:26 WIB
X