• Minggu, 24 September 2023

Sate Buntel Kambing Hot Plate di Solo Banyak Diminati Pelanggan Luar Kota

- Jumat, 14 Oktober 2022 | 11:12 WIB
Sate buntel daging kambing hot plate bang soleh, Pasar Kliwon, Solo. Banyak diminati Pelanggan Luar Kota.Jumat ( 14/10/2022). (Agung Bram)
Sate buntel daging kambing hot plate bang soleh, Pasar Kliwon, Solo. Banyak diminati Pelanggan Luar Kota.Jumat ( 14/10/2022). (Agung Bram)

Solo Cakrawala.Co,-Banyak wisata kuliner yang bisa dikunjungi di kota Solo,Jawa Tengah. Sate buntel daging kambing masih menjadi daya tarik tersendiri. Agar tidak mengeluarkan gumpalan lemak, sebuah warung di kawasan Pasar Kliwon menyajikan sate buntel dengan hot plate selain lebih modern juga untuk memikat para pembeli.

 

 

 

Warung sate kambing yang satu ini penyajian menu makanan sate buntel kambing menggunakan hot plate. Penyajian ini selain membuat makanan jadi tambah empuk saat disantap, juga awet panasnya,hingga menu olahan daging kambing tidak mengeluarkan gumpalan lemak.

 

Proses pembuatan sate buntel di warung nya juga tidak berbeda dengan sate kambing pada umumnya dimana sate buntel yang sudah ditusuk dimasukkan ke bumbu, kemudian dibakar diatas arang tungku hingga matang merata.

 

Setelah matang, kemudian sate disajikan di atas hot plate yang panas. Keunikan dalam penyajian inilah yang membuat pengunjung tertarik untuk datang ke warung ini.

 

Vedeo sate Buntel Hot Plate:

 

 

Halaman:

Editor: Agung Bramantya

Tags

Terkini

X