Pasca Kenaikan BBM, Kapolres Banjar Bersama Mahasiswa Bagikan Paket Sembako

- Rabu, 7 September 2022 | 21:59 WIB

BANJAR JABAR CAKRAWALA.CO - Kapolres Banjar Polda Jabar, AKBP Bayu Catur Prabowo bersama mahasiswa Kota Banjar, bagikan seratus paket kepada masyarakat yang terdampak oleh kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), Rabu (7/9/2022). Kegiatan ini, digelar di dua tempat yakni Alun dan Lingkung Cikadu, Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar.

Di Alun-alun, Kapolres beserta jajaran dan mahasiswa, membagikan sebanyak 50 paket sembako kepada abang becak, petugas parkir, dan ojek online.

Usai membagikan sembako di Alun-alun, kemudian rombongan menuju ke lingkung Cikadu, Kelurahan Karangpanimbal. Di sana, Kapolres membagikan sembako kepada warga tidak mampu secara door to door dan tepat sasaran.

Sekjen DPK Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Banjar, Ainun Hapsoh mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian untuk membantu sesama dalam rangka meringankan beban pasca kenaikan BBM.

"Dengan sasaran penerima bantuan yakni Pengayuh Becak, warga masyarakat kurang mampu, dan penarik ojeg online, serta warga masyarakat lainnya" ucapnya.

Sementara itu, terkait kegiatan tersebut Kapolres Banjar mengatakan bahwa pihaknya sudah mengundang rekan Mahasiswa lainnya, namun karena adanya kegiatan lain, sehingga yang mewakili hanya dari GMNI.

"Dengan kegiatan ini, mahasiswa tidak hanya membela kepentingan masyarakat dengan penyampaian aspirasinya di jalan, tapi mahasiswa juga peduli kepada masyarakat yang kurang mampu dengan cara kegiatan yang kami lakukan ini," ucap Kapolres.

Halaman:

Editor: Redaksi News

Terkini

Deef Forest Challenge 2023 Jelajahi Garut Selatan

Sabtu, 30 September 2023 | 17:07 WIB

WNA Bunuh Mertua, Polres Banjar Kini Periksa Saksi Kunci

Selasa, 26 September 2023 | 21:45 WIB

Dipicu Hal Sepele, WNA Di Kota Banjar Gorok Leher Mertua

Minggu, 24 September 2023 | 16:30 WIB
X