Bandar Lampung Cakrawala.Co,-Peristiwa perampokan terjadi di Bank Pengkreditan Rakyat Artha Kedaton Makmur Bandar Lampung. di Jalan Laksamana Malahayati, Telukbetung Selatan. Dari hasil pemeriksaan dan penyelidikan Kepolisian, pelaku berjumlah tiga orang. Jumat (17/3/2023).
Berdasarkan video yang beredar, disekitar lokasi kejadian warga masyarakat tampak mengerubuti gedung bank yang berlokasi di Jl. Laksamana Malahayati Kelurahan Kangkung Kecamatan Bumi Waras tersebut.
Seorang pegawai juga nampak dibopong keluar dari dalam gedung diduga akibat mengalami luka senpi.
Pelaku dikabarkan bersenjata api dan melukai dua pegawai hingga dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Di dalam gedung terlihat sejumlah orang menangkap seorang pria yang diduga sebagai pelaku perampokan.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung, Kombes Reynold Elisa P. Hutagalung mengatakan, dari data olah tempat kejadian perkara (TKP) baik di dalam maupun luar bank, pihaknya sudah identifikasi dugaan pelaku ada tiga orang.