Tingkatkan Kualitas Dewan Hakim MTQN, LPTQ Asahan Gelar Sosialisasi

- Selasa, 31 Januari 2023 | 06:33 WIB
ASAHAN, CAKRAWALA.CO - Jelang akan dilaksanakannya Musabaqah Tilawatil Qur'an Nasional (MTQN) Tingkat Kabupaten, LPTQ Asahan memberikan sosialisasi kepada Dewan Hakim Tingkat Kecamatan yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas para Dewan Hakim dalam memberikan penilaian yang terbaik kepada para peserta yang bertanding.
 
Hal tersebut diungkapkan Ketua LPTQ III Asahan, Muhammad Syafiq disela-sela kegiatannya di Sekretriat LPTQ di Kompleks Masjid Agung H. Achmad Bakrie, Kisaran, Sumtera Utara.
 
"Ada 100 orang Dewan Hakim yang mengikuti sosialisasi tersebut yang terdiri dari 4 orang dari 25 Kecamatan dan diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, wawasan dan keterampilan Dewan Hakim dalam melakukan penilaian, sehingga nantinya LPTQ Kabupaten Asahan memiliki peserta dengan kualitas yang terbaik," ujar Syafiq, Minggu (15/01/2023).
 
Syafiqpun mengajak masyarakat untuk menyukseskan pelaksanaan MTQN ke-54 pada 27 Februari 2023 mendatang yang menurut rencana akan digelar di Kecamatan Bandar Pulau.

Editor: Bayu Asahan

Tags

Terkini

Sambut Ramadan Pemkab Asahan Gelar Tabligh Akbar

Jumat, 17 Maret 2023 | 00:07 WIB

Bupati Surya Serahkan Laporan Keuangan Tahun 2022

Sabtu, 11 Maret 2023 | 07:30 WIB
X