Mahasiswa Unpam Mengajak Anak Yatim dan Dhuafa Latihan Berkreasi dan Wirausaha

- Selasa, 3 Januari 2023 | 12:44 WIB
Anak-anak binaan mahasiswa Unpam
Anak-anak binaan mahasiswa Unpam

 

TANGSEL VANTEN, CAKRAWALA.CO,- Mahasiswa Universitas Pamulang program studi Akuntansi s1 melaksanakan pengabdian mahasiswa kepada masyarakat di yayasan Dompet Yatim dan Dhuafa (DOMYADHU) yang beralamat di Jalan Rempoa Raya No.88A, Rempoa, Kec. Ciputan timur, Kota Tanggerang Selatan, Banten.

Mahasiswa yang terdiri dari empat orang beranggotakan Afifah Luthfiyah, Dinda Rahmania, Eka Mila Fitria Sari, dan Nurul Fadhilah, serta didampingi oleh dosen pembimbing Nurhayati serta Achmad Bilal selaku Ketua Yayasan.

Tema PKM berjudul  "Pelatihan Keterampilan dan Kewirausahaan Untuk Anak Usia Dini" yang diikuti oleh 15 orang anak tingkat sekolah dasar yang terdapat dalam yayasan Domyadhu tersebut.

Eka Mila Fitria Sari selaku ketua pelaksana PMKM menyampaikan maksud serta tujuan PMKM ini yakni guna mempererat tali persaudaraan serta meningkatkan keterampilan serta membangkitkan jiwa berwirausaha anak anak sejak dini.

Dikatakan bahwa sekarang berwira usaha dapat dilakukan tanpa melihat usia serta dengan meningkatnya keterampilan sejak dini maka kreatifitas anak akan terasah sehingga dapat mewujudkan generasi muda yang kreatif.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pelatihan keterampilan dengan membuat kerajinan tangan berupa gelang kalung serta cincin dengan menggunakan manik manik.

Anak anak sangat bersemangat dan kreatif dalam mengembangkan ide ide mereka. Dengan bantuan anggota kelompok anak anak tersebut membuat berbagai macam bentuk kerajinan. Mereka saling berbagi ide serta saling membantu membuat berbagai kerajinan.kreatifitas anak akan semakin berkembang jika dilakukan pelatahihan secara teratur.

Kerajinan tangan yang telah dibuat akan dipasarkan oleh anak anak di lingkungan sekitar maupun lingkungan sekolah mereka. Beberapa anak bahkan sudah memiliki planning untuk memasarkan kerajinan tangan yang di buatnya.

Dengan adanya pelatihan ini diharapkan anak anak Dompet Yatim dan Dhuafa ini termotivasi mengembangkan ide ide kreatif mereka sehingga memunculkan jiwa wirausaha dari kerajinan kerajian yang mereka hasilkan. Serta mengubah pola pikir anak dimana kita dapat bermain serta belajar bahkan kita dapat mendapatkan uang saku tambahan dari kerajinan yang dibuat. ***

Editor: Syaefurrahman Albanjary

Tags

Terkini

PKM UNPAM Budayakan Gerakan Membaca

Jumat, 23 Desember 2022 | 12:50 WIB

Mahasiswa Unpam Sosialisasi Akuntansi di Era Digital

Kamis, 22 Desember 2022 | 23:20 WIB

PKM Mahasiswa Unpam Sosialisasikan Bahaya Cybercrime

Kamis, 15 Desember 2022 | 12:32 WIB

Mahasiswa Unpam Gelar Edukasi Pemanfaatan Sampah

Kamis, 8 Desember 2022 | 18:26 WIB
X