Pemkab Asahan Targetkan PBB 15 Miliyar di Tahun 2023

- Kamis, 23 Maret 2023 | 12:17 WIB
ASAHAN, CAKRAWALA.CO - Pemerintah Kabupaten Asahan, tetapkan PBB. P2 pada tahun 2023 sebesar Rp. 15.200.000.000, dengan jumlah Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT) sebanyak 214.000 lembar
 
Bila dibandingkan dengan tahun 2022 jumlah tersebut mengalami kenaikan, hal tersebut disampaikan Kepala Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Asahan Drs. Sorimuda Siregar, pada acara Penyerahan SPPT PBB. P2 Tahun 2023, Tunggul dan Piagam Penghargaan PBB. P2 Tahun 2022 se-Kabupaten Asahan di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Selasa (21/03/2023).
 
"Tahun 2022 target PBB. P2 sebesar Rp. 14.800.000.000, dengan jumlah realisasi sebesar Rp. 14.600.060.700, atau 98,65%," kata Sorimuda
 
Dari 25 Kecamatan lanjutnya, ada 2 Kecamatan yang tidak mencapai 100 % yakni Kecamatan Kota Kisaran Barat 93,54 % dan Kota Kisaran Timur 89,79%. 
 
Sementara itu, Bupati Asahan yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan John Hardi Nasution berharap, ditahun ini seluruh Kecamatan dapat mencapai realisasi PBB. P2 sebesar 100%.
 
"Dengan semangat dan kerja keras serta tetap mempedomani 3T (Tertib Administrasi, Tertib Anggaran dan Tertib Bertugas), Insyallah, kita akan mencapai apa yang ingin kita raih," ujar John.
 
Selanjutnya Sekda mengatakan, PBB. P2 merupakan pajak dengan karakteristik pengelolaan yang khusus, baik dalam pendataan objek pajak, penetapan besaran pajak, maupun penagihannya. Sehingga proses pemukhtahiran data baik mutasi nama, alamat maupun pembetulan selalu mengalami perubahan. "Untuk itu bagi SPPT yang masih terdapat permasalahan agar dapat diinventarisir untuk diajukan penyelesaiannya ke Bapenda Kabupaten Asahan", tegasnya.
 
Selain itu Sekda mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan memberikan Tunggul kepada Kecamatan yang telah mencapai target PBB. P2 dan Piagam penghargaan kepada pihak yang telah membantu dan diharapkan menjadi semangat para Camat untuk dapat lebih optimal dalam melakukan penagihan PBB. P2 dengan target dari tahun ke tahun terus meningkat.
 
"Terima kasih atas peran serta Camat, para Kades/Lurah, para Kolektor maupun para Kepala Lingkungan dalam mensukseskan PBB. P2 Tahun 2022, kesuksesan ini merupakan kerjasama yang baik antara semua pihak", ucap Sekda.

Editor: Bayu Asahan

Tags

Terkini

Wakil Bupati Asahan Hadiri HUT ke-40 BPKP

Selasa, 30 Mei 2023 | 19:13 WIB
X