Geger Foto Asusila 2 Oknum ASN di Wonogiri Tersebar di Medsos, Ini Yang Terjadi

- Rabu, 22 Maret 2023 | 06:40 WIB
Ilustrasi  (Ist)
Ilustrasi (Ist)

WONOGIRI, CAKRAWALA.CO,– Konten asusila kembali beredar di media sosial, foto mesra yang diduga dilakukan oleh dua oknum aparatur sipil negara (ASN) di Wonogiri beredar di media sosial. Sedangkan dua oknum ASN itu bukan lah pasangan suami istri.

Diketahui, foto itu berupa selfie berciuman mesra antara laki-laki dan perempuan. Foto itu beredar di WhatsApp.

Baca Juga: Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dilaporkan Terkait Dugaan Asusila Terhadap Wanita Emas

Berdasarkan informasi, pasangan tak resmi itu adalah oknum ASN di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Wonogiri. Hal itu dibenarkan oleh Kepala Disdikbud Wonogiri Sriyanto.

“Iya, sudah kita tindak lanjuti dan kita laporkan ke pak bupati,” ujarnya, seperti dikutip dari Radarsolo.id, Selasa (21/3/2023).

Laki-laki yang ada dalam foto mesra itu adalah berinisial S, seorang korwil Disdik di salah satu kecamatan di Wonogiri. Sementara sosok perempuan dalam foto itu adalah R, salah satu kepala SD di Wonogiri.

Baca Juga: Dua ASN Polri Terlibat Praktik Suap Penerimaan Bintara Polri Jawa Tengah Tahun 2022, Ada Dokter !

“Itu (tindakan keduanya) terbukti, kita bebas tugaskan mulai kemarin. Ini agar memudahkan penyidikan,” kata Sriyanto.

Pembebastugasan itu berlaku bagi keduanya. Sementara penyidikan dilakukan tim internal dinas.

Menurut Sriyanto, keduanya telah diperiksa tim internal pada Jumat (17/3) lalu. Kedua oknum ASN itu mengaku khilaf dan berselingkuh.

Lebih jauh, Sriyanto menuturkan, sepengetahuan pihaknya ada dua foto tak senonoh itu. Foto itu menjadi dasar penyidikan yang dilakukan pihaknya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tegaskan Jajaran ASN Hindari Sifat Hedonisme

“Menurut keterangan, foto itu awal 2022, sudah lama,” kata dia.

Dia mengaku tidak mengetahui bagaimana foto itu bisa tersebar. Pihaknya menilai foto itu dilakukan dengan sadar dan kemungkinan hanya untuk koleksi pribadi, alias tidak ada keinginan disebarkan di media sosial.

Halaman:

Editor: Syaefurrahman Albanjary

Tags

Terkini

Tragis, 9 Kuda Mati Terpanggang di Bogor

Sabtu, 13 Mei 2023 | 23:22 WIB

AKBP Muhammad Purbaya Jabat Kapolres Demak

Jumat, 5 Mei 2023 | 06:45 WIB
X