SITUBONDO JAWA TIMUR CAKRAWALA.CO-.Satuan Tugas (SATGAS) Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Desa Wonorejo Kecamatan Banyuputih Kabupaten Situbondo terus memperketat masyarakat umum yang masuk ke desanya. Pengetatan ini menyusul, penyebaran Virus Corona 19 yang memapar warga desa kian banyak. Saat ini sudah puluhan warga dewasa dan anak anak terpapar virus corona. Bahkan Satu Sekolah Dasar yang awalnya masih bisa melakukan pembelajaran secara tatap muka,saat ini harus di Lockdown setelah satu siswanya terpapar. Saat ini total tiga sekolah dasar harus di kunci. Sumarto Adi, kepala Desa Wonorejo,menuturkan pengetatan Prokes terus dilakukan menyusul adanya satu anak Sekola Dasar ( SD) yang kembali terpapar Covid-19, akibatnya sekolah dimana anak tersebut mengenyam pendidikan yang selama ini di lakukan dengan cara Pembelajaran Tatap Muka (PTM) harus di lakukan dengan cara Pembelajaran Jarak Jauh ( PJJ) dan sekolah di kunci dilarang siapapun keluar masuk ke lingkungan sekolah. Selain keliling desa,Satgas Covid 19 juga melakukan pengetataan di dua pintu masuk di desanya,setiap warga luar desa yang hendak masuk di desanya, tim Satgas menanyakan maksud dan tujuan akan masuk kedesanya, jika untuk kepentingan pekerjaan pihak Satgas akan mempersilahkan masuk dan memberikan masker jika tidak mengenakannya,namun kalau hanya untuk berjalan jalan,pihak Satgas tidak segan segan untuk melaranng mereka untuk masuk desa,ujar Marto “ Satgas Desa, yang terdiri dari unsur petugas dari Polsek Banyuputih, Koramil Banyuputih ,Petugas Medis Puskesmas Wonorejo dan Pemerintah Desa,sejak beberapa ini terus melakukan gencar melakukan razia keliling desa. Bila menemukan warga yang jalan jalan tidak mengenakan masker,kami minta mereka untuk pulang untuk mengambil masker” Minggu,( 20/02/2022) tutur, Marto. Kerja keras Tim Satgas PPKM dengan melakukan penjagaan di pintu masuk desa, Berharap dapat berhasil memutus mati rantai penyebaran di desanya yang saat ini kian cepat penyebarannnya. Dirinya meminta ,warga luar desa yang hendak masuk ke desanya harus menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat dengan memakai masker dan jangan lupa membawa Hand Saniteser. Dari tiga Sekolah Dasar yang ada,yaitu SDN 1 Wonorejo, SDN 2 Wonorejo dan SDN 3 Wonorejo saat ini harus di tutup karena adanya Siswa yang terpapar,Tambah Sumarto Adi (JATIM 1)