Pemkot Blitar Raih Opini WTP 13 Kali Beruntun, Bukti Pengelolaan Keuangan Daerah On The Track

- Kamis, 25 Mei 2023 | 23:06 WIB
Dari kiri ke kanan: Ketua DPRD Kota Blitar dr Syahrul Alim, Kepala BPK RI perwakilan Jawa Timur, Karyadi dan Wali Kota Blitar Santoso (foto ist)
Dari kiri ke kanan: Ketua DPRD Kota Blitar dr Syahrul Alim, Kepala BPK RI perwakilan Jawa Timur, Karyadi dan Wali Kota Blitar Santoso (foto ist)

BLITAR CAKRAWALA.CO - Pemkot Blitar memperoleh penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke 13 kalinya secara beruntun dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Wali Kota Blitar Drs. H. Santoso, M Pd di Kantor Perwakilan BPK Jawa Timur, Kamis (25/5/2023).

Penyerahan Opini WTP dikemas dalam pelaksanaan kegiatan Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2022.

Berikut beberapa poin informasi yang perlu diketahui oleh publik mengenai capaian ini.

Baca Juga: Fiber Optik di Kota Pendekar Dilirik Investor Jepang

Baca Juga: Viral Video HRD Turunkan Gaji Dan Menantang Ratusan Pekerja Keluar

Pertama, Pemerintah Kota Blitar menerima penghargaan Opini WTP dari BPK RI sebanyak 13 kali secara berturut-turut sejak tahun 2009.

Kedua, penghargaan ini menjadi bukti bahwa Pemerintah Kota Blitar telah mengelola keuangan daerah dengan baik (on the track) dan transparan.

Ketiga, Laporan Keuangan Daerah Pemerintah Kota Blitar mendapatkan skor hampir sempurna yakni mencapai 96,08 persen. Penghargaan ini membuat Pemkot Blitar dinobatkan sebagai kota yang terbanyak meraih penghargaan WTP di Jawa Timur.

Pada kesempatan ini, inspektur Daerah Kota Blitar, Suyoto menandaskan, penghargaan ini merupakan buah manis dari komitmen pimpinan dan jajaran Pemkot Blitar dalam mengelola keuangan daerah guna mendorong pengembangan dan pembangunan di Kota Blitar.

Baca Juga: Pemkab Blitar Raih Opini WTP 7 Kali Berturut-Turut, Ini Pesan Mak Rini

Baca Juga: Berangkatkan Kontingen ke Forda I Jatim, Wali Kota Blitar: Datang Senang Pulang Bawa Kemenangan

"Untuk mencapai titik ini, inspektorat tidak pernah absen dalam melakukan review RKPD di setiap tahunnya. Memfasilitasi pemeriksaan dapat berjalan dengan riil sebagaimana aturan yang ada  serta memaksimalkan fungsi APIP (Aparatur Pengawas Internal Pemerintah) dalam melakukan pendampingan dan mengawal Perangkat Daerah (PD) dalam rangka Quality Assurance dan Early Warning System," ujar Suyoto.

Di kesempatan yang sama, Wali Kota Blitar, Santoso mengapresiasi kinerja dan komitmen pihak yang terlibat dalam mendorong berbagai proses pembangunan di daerah.

"Semoga komitmen Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kota Blitar dalam menjalankan akuntabilitas dan pengelolaan keuangan daerah dapat terus ditingkatkan," harapnya. (ADV/kmf/ek)

Editor: Eko Setiawan

Tags

Terkini

X